Fun Bike Peduli Pendidikan PARE POS
Oleh Syahrir Hakim
Bersama Salman Razak (Jesrey Jerman) usai fun bike |
Selama satu tahun lebih memiliki sepeda gunung, baru kali ini ikut sepeda santai atau istilah kerennya fun bike. Kebetulan even organizer di kantor ku menggelar kegiatan itu bekerjasama Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Ahad, 15 Juni 2014.
Sekitar 200-an peserta termasuk Wali Kota Parepare Taufan Pawe bersama jajarannya dilepas ketua TP PKK H Erna Taufan di Jalan Lasinrang, depan Pasar Lakessi.
Peserta fun bike menempuh rute Jl Lasinrang-Jl Lahalede-Jl Andi Makkasau-Jl Andi Pattola-Jl Agussalim-Jl Bau Massepe-Pasar Sumpang-Jl Pantai Bibir-Jl Mattirotasi-Jl Andi Cammi-Jl Abd Kadir-Jl Bau Masdepe-Jl Karaeng Bura'ne-Jl Hasanuddin-Jl Lasinrang finis depan Pasar Lakessi.
Meski di bawah gerimis hujan, peserta tetap penuh semangat menggowes sepedanya menyusuri rute yang telah ditentukan panitia. Memang hari itu suasananya lain, tak seperti biasanya, setiap Sabtu sore saya rutin menggowes sepeda tanpa ada teman. Hanya sesekali ketemu dengan sesama penggowes.
Tapi dalam even ini, semangat saya pun menggebu-gebu. Menggowes sepeda lebih 10 km itu, capeknya tidak terasa karena banyak teman gowes di sekitar kita. Di depan, samping kiri-kanan, maupun di belakang dengan keringat bercampur tetesan hujan membasahi badan.
Pagi itu saya tinggalkan rumah sekitar pukul 06.30 Wita menuju tempat star. Lewat jalan menanjak di belakang rumah, kemudian menyusuri Jalan Ahmad Yani hingga tiba di deoqn paar Lakessi.
Rute yang dilalui peserta pun sudah sering saya lalui, jadi tidak begitu mengejutkan ketika mengikuti sepeda santai ini. Setelah semua peserta tiba di finis, panitia pun mengumumkan pemenang nomor undian dari secarik kupon snack.
Sekitar pukul 10.30 Wita, acara pun usai, peserta kembali ke rumah masing-masing. Sebagian peserta yang tinggal di kota tak terasa tiba di rumahnya. Tetapi saya yang tinggal di perumahan yang letaknya di ketinggian, setengah hidup menggowes sepeda hingga tiba d rumah.
Malah medannya terasa lebih ekstrem daripada rute fun bike kali ini.
0 komentar:
Posting Komentar